Senin, 16 November 2009

Nasi Goreng Kambing


Bahan:

Nasi putih 400 gram
Daging kambing muda 200 gram, potong dadu
Minyak goreng 2 sdm
Minyak samin 1 sdt
Daun bawang 3 batang, potong kasar
Kubis 2 lembar potong kasar
Tomat 1 buah, potong kasar

Bumbu Halus:

3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
3 buah cabai rawit
1/2 sdt merica bubuk
2 sdm kecap manis
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya

Pelengkap:

Bawang merah goreng secukupnya
Acar mentah (mentimun, nanas, cabai rawit)
Kerupuk udang

Cara membuat:

1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga halus.
2. Masukkan daging kambing, minyak samin dan kol. Aduk rata. Tutup penggorengan, masak hingga daging lunak.
3. Tambahkan bahan yang lain, masak hingga bumbu meresap sambil diaduk. Angkat.
4. Sajikan hangat dengan pelengkap.

Untuk 2 porsi

1 komentar:

  1. Tahu aja neh klo entar lagi mau banyak daging he.... bikin nasi goreng ach..........oya bisa request lodeh terong ala jawa timur...

    thanks

    BalasHapus